Murni ini adalah cerita pribadi yang saya tulis ulang, sebagai lanjutan postingan INI.
Artikel ini saya tulis pertama kali pada tahun 2017.
==========
Saya blogger baru,tapi boleh ya sharing cara membuat blog baru dengan Blogger alias Blogspot.
SYARAT : Wajib punya akun Google. Bukan syarat sulit karena nyaris bisa dipastikan anda punya.
STEP-nya :
- Buka browser, ketik alamat blogger.com atau blogspot.com. Akan muncul tampilan di bawah
- Klik aja "CREATE YOUR BLOG". Selanjutnya akan muncul halaman login ke akun google. Masukkan email dan password. Klik "Masuk"
- Anda akan di-redirect ke Welcome Page Blogger ...Selamat Datang 😊. Klik aja "Lanjutkan ke Blogger".
- Tampilan berikut akan muncul. Klik "Oke!"
- Selanjutnya next page seperti di bawah. Klik "BUAT BLOG BARU"
- Anda diantarkan ke halaman penamaan blog. Silakan diisi "Judul" dengan nama blog anda (misal : Ragam Info) dan "Alamat" untuk alamat blog (misal : ragaminfo.blogspot.com). Klik "Buat blog!"
- Daaan...... Muncul halaman yang siap anda "apa-apakan" ....Hahaha
- Kalo anda klik menu sidebar "Lihat blog" , maka akan muncul tab baru dengan tampilan Home Page blog baru anda yang masih perawan / perjaka 😀. Tampilan yang sama juga akan muncul jika anda ketikkan alamat blog anda.
That's all. Simple ya.
Selamat nge-Blog